Logo dan corporate branding baru yang semakin mempertegas citra Hilon sebagai salah satu perusahaan terbesar dan paling beragam di Indonesia. Desain baru ini merepresentasikan cakupan dan kelas kami. Perhatikan lebih dekat dan Anda akan menemukan lebih banyak lagi industri dan produk yang menggunakan produk kami setiap harinya. Ide ini dicetuskan oleh Victor Choi, CFO Hilon.

“Saya sangat menyukainya. Hasilnya benar-benar mencerminkan jati diri kami dengan sempurna. Sebagaimana hal nya dengan kami, inspirasi logo baru ini juga datang dari betapa banyaknya penduduk Indonesia, yang memanfaatkan produk kami setiap harinya.”